Daftar Blog Saya

Senin, 23 Oktober 2017

Berkenalan dengan QASIMA

Membincang dangdut kontemporer, tentu tidak afdol jika tak menyebut nama Via Vallen. Penyanyi pendatang baru yang sukses meraih predikat sebagai Pedangdut Terpopuler, pada ajang  Indonesian Dangdut Awards, beberapa waktu lalu.

Pelantun tembang "Sayang" ini, tidak sendirian menggebrak kerasnya persaingan jagad dangdut Tanah Air. Ada juga Nella Kharisma; Biduan cantik yang selalu berhasil menggoyang penontonnya dengan salah satu lagu andalan, "Jaran Goyang".

Keduanya tidak saja dikenal sebagai pedangdut muda yang sama-sama berasal dari Jawa Timur. Via dan Nella, juga berkiprah dalam genre dangdut yang sama. KOPLO. Keduanya juga memiliki suara yang begitu renyah, paras manis dan postur semlohai, dan tentu saja, goyangan yang sedikit lebih elegan dan bernafaskan millenial. Sebuah goyangan yang mencoba keluar dari pakem goyang dangdut Koplo ortodox. Mulai dari goyang ngebornya Inul Daratista, goyang gergaji ala Dewi Persik, dan goyang panas dari segala yang panas; goyang hots ala Duo Serigala.

Sebagai peletak dasar musik dangdut koplo, (yang kemudian setelahnya banyak melahirkan pedangdut populer dalam genre yang sama), Inul Daratista, tentu telah menunjukkan keberhasilan nyata atas perjuangannya yang berdarah-darah menghadapi konflik dengan Rhoma Irama. Sang Raja, yang menjadikan musik dangdut sebagai medium dakwah itu, pernah begitu murka dengan apa yang ditampilkan Inul. Menurutnya, goyangan yang dipertontonkan Inul Daratista, dapat merusak citra musik dangdut. Rhoma pun pernah mengusulkan, agar Inul Daratista tidak mengatasnamakan dangdut pada isme bermusik yang diusungnya. Namun toh Inul tetap bergoyang. Dan kini menjadi salah pedangdut paling sukses di Tanah Air.

Sebagai salah satu musik yang merakyat, tentu Dangdut telah melewati banyak pergulatan dalam perkembangannya. Via Vallen dan Nella Kharisma yang telah menggoyang hari-hari kita,  tidak dapat dikatakan sebagai klimaks dari perjalanan musik ini. Bisa jadi, dramanya malah kian panjang.

Kalian tahu? Ada satu kelompok musik, yang mungkin agak terlambat saya temukan, namun menurut saya cukup begitu menarik. Sekelompok perempuan muda berhijab yang menamakan diri sebagai grup Qasidah Irama Melayu, a.k.a QASIMA. 

Sangat iyunik menurutku. Apakah ini sebuah pertanda akan adanya "Purifikasi" pada musik andalan ini? Mari bertanya pada Bang haji. Haagh....






Tidak ada komentar:

Posting Komentar